Sabtu, 29 Desember 2012

A. PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN PADA TUMBUHAN



Gambar : Titik Tumbuih Akar
Pada awal perkembangan tumbuhan, semua sel melakukan pembelahan diri. Akan tetapi, pada pertumbuhan dan perkembangan selanjutnya, pembelahan sel menjadi terbatas hanya di bagian khusus dari tumbuhan. Jaringan khusus tersebut tetap bersifat embrionik dan selalu membelah diri. Jaringan embrionik ini disebut meristem. Pada dasarnya, pembelahan sel dapat pula berlangsung pada jaringan lain selain meristem, seperti pada korteks batang, tetapi pembelahannya sangat terbatas. Pada proses pembelahan, sel-sel meristem akan tumbuh dan mengalami spesialisasi membentuk berbagai macam jaringan yang tidak lagi mempunyai kemampuan membelah diri. Jaringan inilah jaringan dewasa. 
Dengan adanya pembelahan jaringan meristem primer yang terdapat pada titik tumbuh, maka akan mengakibatkan akar bertambah panjang, batang bertambah tinggi, sedangkan aktivitas pembelahan jaringan meristem sekunder yang terdapat pada kambium akan menyebabkan batang bertambah besar.